Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

KPK Cecar Anak Buah Arsjad Rasjid Soal Apartemen Lukas Enembe

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Jumat, 30 Desember 2022, 09:40 WIB
KPK Cecar Anak Buah Arsjad Rasjid Soal Apartemen Lukas Enembe
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)/RMOL
rmol news logo Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah selesai melakukan pemeriksaan terhadap anak buah Ketum Kadin, Arsjad Rasjid, Kiki Otto Kurniawan terkait kasus suap dan gratifikasi proyek APBD Papua.

Kiki Otto sebelumnya hadir dan diperiksa di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta pada Kamis (29/12).

Saat pemeriksaan, saksi yang menjabat Senior Manager Corporate Affairs di PT Indika Energy Tbk ini didalami pengetahuannya terkait kasus yang turut menyeret Gubernur Papua, Lukas Enembe sebagai tersangka.

"Saksi hadir dan didalami mengenai status apartemen di Jakarta yang menjadi tempat tinggal tersangka Lukas Enembe dan keluarganya," demikian kata Jurubicara KPK, Ali Fikri kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (30/12).

Pemeriksaan ini sebagai tindak lanjut KPK setelah sebelumnya menggeledah apartemen dan kediaman Lukas Enembe di Jakarta pada Rabu (9/11) silam. Saat penggeledahan tersebut, KPK mengamankan sejumlah dokumen, bukti elektronik, catatan keuangan, uang tunai dalam bentuk rupiah dan emas batangan. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA