Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tangkap 6 Orang Saat OTT Termasuk Gubernur Sulsel, Jubir KPK: Perkembangannya Akan Kami Infokan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Sabtu, 27 Februari 2021, 11:39 WIB
Tangkap 6 Orang Saat OTT Termasuk Gubernur Sulsel, Jubir KPK: Perkembangannya Akan Kami Infokan
Plt Jurubicara KPK, Ali Fikri/Net
rmol news logo Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap tangan Gubenur Sulawesi Selatan (Sulsel) Nurdin Abdullah. Dia ditangkap bersama lima orang lainnya.  

Lima orang itu terdiri dari berbagai unsur. Mulai dari pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel hingga pihak swasta.

"Ada 6 orang terdiri dari kepala daerah, pejabat di lingkungan Pemprov Sulsel dan pihak swasta," kata Plt Jurubicara KPK, Ali Fikri saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (27/2).

Ali Fikri mengatakan, Nurdin bersama lima orang lainnya ditangkap tim penindakan KPK dan sudah tiba di Jakarta bsekitar pukul 09.45 WIB.

"Pihak-pihak yang diamankan telah sampai Jakarta dan sekitar jam 09.45 WIB tiba di Gedung Merah Putih KPK," tuturnya.

Belum diketahui pasti berkaitan dengan kasus apa OTT di Sulsel ini.

KPK masih memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status hukum pihak-pihak yang diamankan dalam OTT ini.

"Perkembangannya akan kami informasikan lebih lanjut," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA