Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

KPK Cecar Hasto Dan Anak Buahnya Terkait Bukti Percakapan Dengan Para Tersangka

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Rabu, 26 Februari 2020, 21:56 WIB
KPK Cecar Hasto Dan Anak Buahnya Terkait Bukti Percakapan Dengan Para Tersangka
Plt Jubir Penindakan KPK, Ali Fikri/RMOL
rmol news logo Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencecar Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDIP, Hasto Kristiyanto dan satpam Kantor Hasto, Nurhasan terkait bukti percakapan yang dimiliki KPK.

Bukti percakapan yang dimaksud ialah berasal dari barang bukti elektronik yang telah diamankan penyidik KPK saat melakukan operasi tangkap tangan (OTT).

"Hari ini merupakan pendalaman pemeriksaan sebelumnya dan lebih fokus terkait konfirmasi isi dari barang bukti elektronik, isi dari barang bukti elektronik," ucap Pelaksana Tugas (Plt) Jurubicara Bidang Penindakan KPK, Ali Fikri kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Rabu malam (26/2).

Namun, Ali mengaku tidak bisa membeberkan pihak yang melakukan percakapan berdasarkan bukti elektronik yang diamankan.

Yang pasti kata Ali, percakapan tersebut masih berkaitan dengan empat tersangka. Yakni Komisioner KPU Wahyu Setiawan, Harun Masiku, Saeful Bahri dan Agustiani Tio Fridelina.

"Mengenai detail isi percakapan, apa isi dari barang elektronik tersebut tentu tidak bisa kami sampaikan. Di persidangan tentu akan dibuka seluas-luasnya oleh Jaksa Penuntut Umum," jelas Ali.

Selain Hasto dan karyawannya, penyidik KPK juga memeriksa Komisioner KPU, Evi Novida Ginting pada hari ini.

Evi sendiri didalami keterangannya terkait rekapitulasi penghitungan suara Dapil Sumsel 1 yang masuk ke KPU.

"Pendalaman terkait dengan mekanisme pergantian antarwaktu. Khususnya terkait bagaimana mekanisme pergantian ketika ada Calon Legislatif yang meninggal, suaranya dikemanakan dan seterusnya. Dalam hal ini, pergantian antarwaktu yang meninggal saat itu Pak Nazaruddin Kiemas," pungkas Ali.

Pemeriksaan ketiga saksi hari ini merupakan pemeriksaan yang kedua kalinya sebagai saksi.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA