Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Uji Balistik Peluru Yang Tewaskan Perusuh 21-22 Mei Keluar Sebulan Lagi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Senin, 17 Juni 2019, 17:57 WIB
Uji Balistik Peluru Yang Tewaskan Perusuh 21-22 Mei Keluar Sebulan Lagi
Kerusuhan 22 Mei/Net
rmol news logo Penyebab meninggalnya empat dari sembilan orang yang tewas dalam kerusuhan 21-22 Mei di Jakarta telah berhasil diidentifikasi. Dari hasil autopsi, keempat korban tewas usai terkena peluru tajam.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Asep Adi Saputra menyampaikan, selain berhasil mengidentifikasi empat jenazah, tim investigasi internal Polri yang diketuai oleh Irwasum Mabes Polri, Komjen Moechgiyarto juga berhasil mengangkat proyektil peluru dari dua tubuh korban.

“Dua proyektil berhasil kami angkat dari jenazah Abdul Aziz dan Harun Al Rasyid,” jelas Asep di Mabes Polri, Jakarta, Senin (17/6).

Mantan Kapolres Metro Bekasi ini melanjutkan, laboratorium forensik Polri tengah melakukan uji balistik guna mengetahui jenis senjata berdasarkan peluru yang bersarang di tubuh korban. Ia memperkirakan, hasilnya dapat diketahui kurang lebih dalam waktu satu bulan kedepan.

“Kurang lebih dalam satu bulan, nanti akan kami sampaikan lagi,” jelas Asep.

Selain itu, dari hasil identifikasi dan proses autopsi dipastikan tembakan yang mengenai korban yakni single bullets alias satu peluru dan bukan tembakan ganda.

“Tidak ada yang tembakan ganda, semuanya satu tembakan,” pungkas Asep. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA