Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Suap Bupati Konawe Utara, KPK Periksa Dirut Stargate Pasific Resources

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Jumat, 17 Mei 2019, 14:57 WIB
Suap Bupati Konawe Utara, KPK Periksa Dirut Stargate Pasific Resources
Febri Diansyah/RMOL
RMOL. Komisi Pemberantasam Korupsi (KPK) memanggil Direktur Utama PT Stargate Pasific Resources, Yos Hendria sebagai saksi dugaan suap pemberian izin kuasa tambang dan operasi produksi Kabupaten Konawe Utara tahun 2007-2014.

Yos, salah satu dari tiga saksi yang dipanggil untuk tersangka mantan Bupati Konawe Utara Aswad Sulaiman (ASW).

Hal ini disampaikan Kabiro Humas KPK Febri Diansyah dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (17/5).

Aswad diduga menerima suap Rp 13 miliar sebagai fee proses izin penjualan hasil produksi nikel.

Dalam kasus ini diduga telah terjadi kerugian negara sedikitnya Rp 2,7 triliun.

KPK menjerat Aswad dengan pasal 2 ayat (1) atau pasal 3 UU 31/1999 sebagaimana telah diubah dalam UU 20/2001 tentang Tindak Pidana Korupsi junto pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP.

Sedangkan dalam kasus suap, Aswad diberatkan pasal 12 huruf a atau b atau pasal 11 UU 31/1999 sebagaimana telah diubah dalam UU 20/2001 tentang Tindak Pidana Korupsi junto pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHP.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA