Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

KPK Sita Uang Rp 500 Juta Dan Berlian Diduga Milik Bupati Talaud

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Selasa, 30 April 2019, 20:52 WIB
KPK Sita Uang Rp 500 Juta Dan Berlian Diduga Milik Bupati Talaud
Jubir KPK, Febri Diansyah/RMOL
rmol news logo Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan uang sebanyak Rp 500 juta dan sejumlah barang mewah dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Kabupaten Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara.

Diduga, OTT terkait suap proyek pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud.

"Sejauh ini kami mengamankan sejumlah barang dan uang dengan total nilai lebih dari Rp 500 juta. Ada 2 tas bernilai lebih dari Rp 100 jutaan, 1 jam tangan dengan harga Rp 200 jutaan dan sisanya anting dan cincin berlian," kata Kabiro Humas KPK, Febri Diansyah dalam keteranannya di Jakarta, Selasa (30/4).
Di sisi lain, pihaknya menduga ada ada transaksi yang terjadi sebelum OTT KPK.

"Kami menduga pemberian tersebut terkait dengan proyek pembangunan pasar di Kabupaten Kepulauan Talaud. KPK menduga ada pemberian sebelumnya yang sudah teralisasi," jelas Febri
Febri menambahkan, saat ini sekitar 5 orang telah berada di gedung KPK dan sedang dalam proses pemeriksaan lebih lanjut. Sementara, Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud, Sri Wahyumi Maria Manalip tengah dalam perjalanan menuju gedung KPK.

"Tim sedang membawa Kepala Daerah di Manado yang sekitar Pukul 18.30 tadi telah mendarat di Bandara Soekarno-Hatta," tutup Febri. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA